Jakarta, satumerahputih.com – Pertandingan pekan ke-16 Liga Italia bakal digelar kembali setelah jeda liburan Natal dan pergantian tahun. Sejumlah klub besar saling berhadap-hadapan pada Rabu (4/1/2023) hingga Kamis (5/1/2023) dini hari WIB.

Tim Merah-Hitam AC Milan akan bertandang ke markas Salernitana. Sementara itu, Serigala Ibu Kota AS Roma akan menjamu kesebelasan dari salah satu kota terbesar di wilayah Emilia-Romagna, Bologna. AS Roma yang sedang bersaing untuk mengamankan posisinya setidaknya di peringkat ke-4 Liga Italia, tak mau kehilangan poin lagi. Sebaliknya, Bologna yang saat ini duduk di peringkat 11 tak ingin kian terbenam.

Laga pada pekan ke-16 menghadirkan big match antara Inter Milan vs Napoli. Duo kesebelasan dijadwalkan akan bersua di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (5/1/2023) pukul 02.45 WIB. Saat ini Napoli yang ditukangi Luciano Spaleti nyaman di puncak klasemen dengan torehan 41 poin dari 15 laga.

Catatan positif Napoli itu berbanding terbalik dengan Inter Milan. Saat ini Inter masih berjuang dalam persaingan lima besar. Nerazzurri baru mengumpulkan 30 angka yang didapat dari dari 10 kemenangan dan 5 kekalahan. Mereka harus puas bercokol di bawah Lazio lantaran tertinggal selisih gol dari rivalnya.

Berikut ini jadwal lengkap Pertandingan Liga Italia pekan ke-16:

Rabu, 4 Januari 2023

18.30 WIB Salernitana vs AC Milan
18.30 WIB Sassuolo vs Sampdoria
20.30 WIB Spezia vs Atalanta
20.30 WIB Torino vs Hellas Verona
22.30 WIB AS Roma vs Bologna
22.30 WIB Lecce vs Lazio

Kamis, 5 Januari 2023

00:30 WIB Cremonese vs Juventus
00:30 WIB Fiorentina vs Monza
02:45 WIB Inter Milan vs Napoli
02:45 WIB Udinese vs Empoli